BABINSA - BHABINKAMTIBMAS KELURAHAN MLANGSEN PENGAMANAN ACARA TABLIGH AKBAR DAN GRAND OPENING SURYA MART BLORA
BLORA - Sinergisitas Babinsa Koramil 01/Blora jajaran Kodim 0721/Blora Sertu Suroto bersama Bhabinkantibmas Polsek Blora Jajaran Polres Blora Bripka Catur Setiadi melaksanakan, pengamanan giat Tabligh dalam rangka persiapan Muktamar ke - 48 Muhammadiyah dan Aisyiyah, serta Grand Opening Surya Mart Blora.
Acara digelar di gedung Dakwah Muhammadiyah Blora, yang beralamat di Jln. Reksodiputro No. 17 Kel. Mlangsen Kec / Kab. Blora. Minggu (30/10/2022).
Babinsa Kel. Mlangsen Sertu Suroto menjelaskan," dalam kegiatan ini merupakan wujud tanggung jawab Babinsa bersinergi dengan Bhabinkamtibmas, dalam memonitoring dan pengamanan setiap ada giat masyarakat yang ada diwilayah binaannya, sehingga benar-benar kegiatan Tabligh Akbar Dan Grand Opening Surya Mart Blora dapat berjalan dengan aman dan nyaman.
Di sela - sela acara H. Sumarno, S.Pd, M.Pd.I mentuturkan," Tabligh Akbar kali ini menghadirkan penceramah kondang Ust. Drs. H.M. Jamaludin Ahmad, M. Psi (Ketua LPCR PP Muhammadiyah) yang didampingi oleh Pimpinan Daerah Muhamnadiyah Blora Ngastoyo, S.Pd.I.
Acara Tabligh Akbar ini diawali dengan pembukaan oleh protokol, sambutan sepatah dua kata dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Blora Ngastoyo, S.Pd.I, sekaligus menyerahkan hadiah lomba menyanyikan Mars Muhammadiyah dari masing - masing Cabang, dilanjutkan ceramah ust. Drs. H.M. Jamaludin Ahmad, M. Psi Untuk hadirin kurang lebih 700 orang yang datang dari seluruh kecamatan wilayah Kab. Blora.
Lebih lanjut Bhabinkamtibmas Bripka Catur Setiadi menambahkan," setelah acara Tabligh akbar selesai, acara dilanjutkan Grand Opening Mart Blora, dengan ditandai pelepasan balon dan pemotongan pita oleh Ketua LPCR PP Muhammadiyah Blora Drs. H.M. Jamaludin Ahmad, M. Psi.
" Semoga dengan adanya Acara Tabligh Akbar ini masyarakat yang berada di wilayah Kab. Blora ini semakin meningkat ketaqwaan dan dengan demikian wilayah ini kedepannya menjadi lebih agamis sehingga semakin makmur dan aman sentosa." Pungkas Bhabinkamtibmas.
Komentar
Posting Komentar