BLORA, Perkasanews.ID - Tugas Pokok seorang Babinsa di kewilayahan memang Kompleks dan tidak mudah, selain menjaga kondisi wilayah tersebut tetap aman dan nyaman Babinsa juga harus bisa menjadi Motor Penggerak dan juga Motivator bagi warganya, salah satunya dengan menjadi Tenaga Motivator Program KB di wilayahnya. Senin (29/06/2020)
Seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 01/Blora Serka Bagus dan Sertu Sutarji mendampingi pelaksanaan Pelayanan KB Kes antara lain IUD & IMP, suntik, pil dan kondom kepada akseptor di Puskesmas Blora dan Puskesmas medang, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora oleh Bidan Puskemas.
Siti wulandari warga RT 06 RW 03 Kel Jetis yang menjadi Akseptor KB mengaku bahwa dirinya sebelum melaksanakan salah satu Program KB tersebut mendapatkan banyak masukan dan pengertian tentang pentingnya program KB yang disampaikan oleh Bidan kelurahan dan Babinsa pada saat kegiatan sosialisasi di balai kel. Jetis.
"Setelah saya tahu bahwa banyak manfaat bagi saya dan keluarga dengan mengikuti porgram KB ini saya mendaftarkan diri secara sukarela kepada Ibu Eni puji safitri Amd.keb (Bidan kel. Jetis),"ujarnya disaat ditanya oleh Serka Bagus. (Tim/Srt01)
Komentar
Posting Komentar